Loading...
Inspirasi - Arsitektur

4 Ide Desain Kamar Tidur Minimalis, Sederhana Tapi Elegan

4 Ide Desain Kamar Tidur Minimalis, Sederhana Tapi Elegan
Share:

Anda ingin membuat suasana kamar tidur yang lebih fresh? Tak perlu mengeluarkan banyak uang untuk melakukan renovasi besar-besaran. Menghadirkan suasana baru pada kamar tidur dapat dilakukan dengan mengubah desain kamar tidur minimalis.
Meskipun terkesan sederhana, tapi ide kamar tidur minimalis berikut ini akan memberikan kesan yang lebih nyaman, tenang, dan elegan.

Kamar Tidur Minimalis Bermotif Alam

Bagi Anda yang ingin menghadirkan nuansa alam ke dalam rumah, ide yang satu ini patut dicoba. Cat dinding yang berwarna netral bisa Anda padukan dengan hiasan kamar bernuansa alam. Anda dapat memilih dekorasi dengan warna hijau, biru, ataupun krem untuk menonjolkan karakteristik kamar bernuansa alam yang cerah dan segar.

Selain pada dekorasi dinding, penggunaan warna alam dapat diaplikasikan pada sprei dan bedcover. Supaya lebih kental nuansa alamnya, Anda pun bisa menambahkan tanaman indoor ke dalam kamar. Ide kamar minimalis bermotif alam seperti ini dapat menghadirkan nuansa yang tenang sehingga istirahat jadi lebih berkualitas.

Kamar Tidur Minimalis Bernuansa Pastel

Desain kamar tidur minimalis berwarna pastel ini cocok untuk Anda yang energik. Padukan cat tembok berwarna pastel dengan interior bernuansa putih untuk menonjolkan kesan minimalis dalam kamar. Warna-warna pastel yang cenderung cerah mampu membangkitkan semangat, sehingga cocok untuk konsep kamar remaja maupun orang dewasa.
Selain bermain dengan warna yang lembut dan muda, menambahkan dekorasi dengan motif asimetris dan geometris akan membuat nuansa kamar lebih menarik.

Kamar Tidur Monokromatik

Untuk Anda yang lebih suka warna gelap, ide kamar tidur minimalis monokromatik patut untuk dicoba. Penggunaan warna hitam, putih, dan abu-abu pada kamar tidur akan membuat kamar terlihat sederhana dan modern di waktu yang bersamaan.
Selain diterapkan pada cat tembok, warna monokromatik bisa Anda aplikasikan pada interior kamar. Seperti karpet berwarna hitam serta lampu tidur dan gorden berwarna putih.

Kamar Tidur Minimalis Industrial

Ide kamar tidur yang satu ini cukup unik dan menarik karena menggunakan material-material ekspos seperti beton, kayu, batu bata, dan lain sebagainya. Meskipun terkesan seperti bangunan yang belum selesai, tapi desain kamar industrial akan memberikan nuansa yang mewah dan modern pada kamar tidur.
Untuk menonjolkan konsep industrial, Anda dapat menggunakan cat abu-abu yang bertekstur pada bagian dinding. Tambahkan lampu LED atau neon pada tembok maupun langit-langit kamar supaya terlihat lebih elegan.

Itulah empat desain kamar tidur minimalis yang dapat memberikan nuansa lebih fresh dan baru. Pastikan Anda memikirkan konsepnya dengan matang dan memilih warna secara tepat agar hasil akhirnya memuaskan. Jika perlu, konsultasikan dengan desainer interior dan kontraktor dalam melakukan renovasi kamar minimalis.

0 Komentar

Kirim Komentar

Silahkan input nama anda.
Silahkan input alamat email anda yang valid
Silahkan input komentar anda
Top