Kisaran Dan Tips Bertahan Hidup Dengan Gaji UMR Di Kota Bogor
- Ditayangkan : 02-09-2024
- Dilihat : 55
- 0 Komentar
Cek terlebih dahulu UMR di Kota Bogor jika berniat bekerja di ini. Anda perlu memastikannya dulu agar nantinya gaji yang Anda peroleh sepadan dengan biaya hidup di kota ini.
Memang, Gubernur Jawa Barat sudah menaikkan besaran UMR kota Bogor. Walaupun begitu, Anda tetap harus menghitung gaji tersebut dengan pengeluaran selama tinggal di Bogor. Berikut ini informasi lengkapnya.
UMR di Kota Bogor Tahun 2024
Pejabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin telah menetapkan jika di tahun 2024 UMR di kota dan kabupaten Bogor naik. Di kota Bogor sendiri kenaikan UMR-nya sekitar Rp.174.559. Artinya, jika perusahaan membayar karyawannya dengan nilai UMR, maka karyawan tersebut akan mendapatkan sekitar Rp.4.813.988. Nilai kenaikan UMR ini lebih tinggi jika dibandingkan dengan UMR kabupaten Bogor.
Biaya Hidup di Kota Bogor
Nah, setelah tahu kisaran UMR di Kota Bogor, Anda harus menghitung biaya hidup di kota ini. Biaya hidup meliputi beberapa hal berikut ini:
- Biaya Makan
- Biaya Transportasi
- Biaya Tempat Tinggal
- Biaya Lain-lain
Biaya makan di Kota Bogor tidak terlalu tinggi. Hanya dengan mengeluarkan uang Rp.10.000 saja Anda sudah bisa makan ketika di Bogor. Jika dihitung maka setidaknya Anda perlu Rp.300.000 hingga Rp.1.500.000 per bulan.
Biaya transportasi di Kota Bogor juga tergolong murah. Contohnya, Anda hanya perlu mengeluarkan uang sekitar Rp.3.500 hingga Rp.5000 saja untuk biaya 1 kali angkutan kota. Biaya tempat tinggal bervariasi tergantung dari lokasi dan fasilitasnya. Contoh, ada kamar kos dengan harga Rp.500.000 saja per bulan tapi ada pula kos dengan harga Rp.1.500.000 per bulan.
Jika memutuskan menyewa rumah di apartemen, maka biayanya sekitar Rp.150.000 hingga Rp.1.000.000 per hari. Jika ingin sewa 1 rumah, maka biayanya sekitar Rp.25.00.000 hingga Rp.75.000.000 per tahun. Biaya lain-lain tentu tetap diperlukan, misalkan untuk membeli pulsa internet, kumpul-kumpul bersama teman, bensin, dan lain-lain.
Ingat! Kota Bogor disebut sebagai kota apa? Kota Hujan! Karena itu, Anda juga harus membeli payung, jas hujan, dan keperluan lainnya agar tidak kehujanan dan kedinginan selama berada di Bogor.
Tips Menghemat Gaji di Kota Bogor
Jika bekerja di Kota Bogor sudah menjadi pilihan, maka Anda wajib belajar menghemat gaji Anda. Berikut ini beberapa tips efektif untuk menghemat gaji UMR di Kota Bogor. Karena pendapatan masih terbatas, maka pilih tempat tinggal yang murah.
Cari Lokasi kos yang dekat dengan tempat kerja dengan fasilitas yang memadai. Dengan begitu, Anda tidak terlalu menghabiskan uang untuk dana transportasi. Bahkan Anda bisa berjalan kaki menuju tempat kerja sehingga bisa lebih berhemat dan sehat.
Pilih membeli makanan di warteg dengan pilihan beragam namun harga tetap terjangkau. Jika memungkinkan belanja sendiri di pasar lalu memasak bahan tersebut sendiri. Cara ini akan lebih murah ketimbang membeli makan setiap hari. Ada baiknya membawa minum air putih sendiri dari rumah sehingga Anda tidak perlu membeli minum di luar.
Nah, itu tadi penjelasan mengenai kisaran UMR di Kota Bogor, perkiraan biaya hidup, hingga tips bertahan hidup di kota ini dengan gaji UMR. Informasi ini akan sangat berguna untuk Anda agar tetap bisa bertahan hidup di Kota Hujan ini.