6 Hal Menarik Yang Membuat Banyak Orang Ingin Tinggal dan Menetap di Alam Sutera
- Ditayangkan : 05-10-2024
- Dilihat : 22
- 0 Komentar
Daftar Isi
Konsep kenyamanan itulah yang pada akhirnya menjadi salah satu dasar yang membuat banyak orang baik enduser ataupun investor tertarik untuk bisa berbisnis dan bertempat tinggal di Alam Sutera. Kita semua tahu Alam Sutera adalah salah satu Kota Mandiri yang ada di Tangerang Banten. Dengan konsep hunian yang mampu menggabungkan dua kenyamanan tadi itulah yang pada akhirnya mampu membuat Alam Sutera salah satu hunian favorite yang menjadi incaran pada pelaku bisnis yang ada di seputaran Jakarta dan sekitar Banten.
Sekedar info, sejak di kembangkan 20-an tahun yang lalu hingga kini, memang Alam Sutera konsisten dengan pengembangan kawasannya. Tidak saja mengarahkan consumen untuk suka dan betah tinggal di Alam Sutera tetapi juga membuat para pelaku bisnis nyaman dan betah berinvestasi Kawasan Alam Sutera. Sehingga berdasarkan kondisi itulah tidak heran dengan mengembangkan dan pengembangan bisnis yang ada di Alam Sutera selalu menjadi perhatian yang menarik untuk para pelaku bisnis properti di Indonesia.
Kawasan Alam Sutera, Konsep Hunian Bernuansa Bisnis Yang ada di Kawasan Banten
Sekedar informasi, Alam Sutera memang di rencanakan menjadi sebuah Kawasan hunian dan bisnis yang bernuansa premium. Maksudnya adalah sebuah Kawasan yang memiliki nilai premium, bukan karena lokasinya dan perkembangan kawasannya yang sangat menarik. Tetapi konsep hunian yang ada di dalamnya juga mengembangkan sebuah hunian yang akan bisa menjadikan kita yang ada di dalamnya menjadi lebih baik kualitas hidupnya. Kenapa, karena di dalamnya sudah mengembangkan konsep hunian yang di kombinasikan dengan pusat hiburan dan komersial, strata bisnis, hingga pengembangan gaya hidup modern masa kini.
Terbukti dengan konsep seperti itu, kita bisa melihat perkembangan konsep hunian atau perumahan yang ada di Kawasan Alam Sutera nilainya sudah sangat tinggi. KIni kisaran harga rumah yang ada di Alam Sutera sudah berada pada kisaran angka Rp2-6 miliar. Dengan tingginya nilai yang ada di Kawasan Alam Sutera maka jelas peningkatan value dari sebuah nilai properti di Kawasan Alam Sutera sudah cukup tinggi.
6 Kunci Sukses Alam Sutera Dalam Pengembangan Proyek Kawasan Perumahan
Saat ini peminat hunian yang ada di Kawasan Alam Sutera bukan sekadar karena mereka kesulitan untuk mendapatkan unit rumah yang sesuai dengan keinginan mereka. Tetapi juga karena mereka ingin mendapatkan hunian yang bisa memberikan dua kenyamanan dalam konsep hunian masa depan. Sehingga tidak salah memang jika pada akhirnya pembangunan hunian yang ada di Kawasan Alam Sutera cukup massif di lakukan.
Ada 6 hal yang bisa di katakan menjadi kunci bahwa pada akhirnya konsumen banyak menjatuhkan pilihan untuk tinggal dan menetap di Alam Sutera. Dimana ke-6 hal yang menjadi kunci itu sendiri dapat dijelaskan seperti berikut ini :
(1) Kenapa orang memilih hunian di Alam Sutera karena kemudahan transportasi.
Dengan semakin terkoneksinya jaringan jalan yang ada di Jakarta dan sekitarnya, maka membuat akses dari Jakarta ke BSD, Soekarno – Hatta dan sekitarnya menjadi mudah. Kesemua itu jelas berkat adanya pembangunan Jalan Tol yang menghubungkan Jakarta dan Banten yaitu Jalan Tol JORR dan Jalan Tol Alam Sutera – Jakarta Merak. Tetapi jika kalian masih ingin menggunakan jalur umum bisa menggunakan commuter line atau model bus suttle yang khusus di sediakan oleh pengelola Kawasan Alam Sutera. Kesemua itu pada akhirnya memang membuat Kawasan Alam Sutera terasa dekat dengan Jakarta dan sekitarnya.
(2) Kenapa orang memilih hunian di Alam Sutera karena fasilitas umum yang cukup lengkap.
Jika bertanya soal fasilitas umum yang ada di Kawasan Alam Sutera, jelas sudah sangat lengkap. Penjelasannya bisa di mulai dari Pendidikan tingkat Prasekolah hingga beberapa kampus yang ada di Alam Sutera seperti Sekolah Santas Laurensia, kemudian untuk kampus ada Universitas Bina Nusantara, Universitas Bunda Mulia. Nah untuk melengkapi kondisi kehidupan yang ada, maka pengelola juga mengembangkan areal bisnis yang bernama Mall @Alam Suteram The Broadway, hingga Living World hingga adanya mall penunjang seperti IKEA Alam Sutera dan Depo Bangunan.
(3) Kenapa orang memilih hunian di Alam Sutera, karena kemudahan cari kulineran
Ciri satu Kawasan maju adalah semakin banyaknya orang berdagang makanan dan minuman. Seperti dengan Kawasan Alam Sutera, dengan adanya yakni Flavor Bliss yang diisi oleh 44 tenant.
(4) Kenapa orang memilih hunian di Alam Sutera karena masih alami dan asri
Keasrian dari lingkungan yang ada di Alam Sutera memang sengaja di pertahankan agar tetap memberikan kondisi yang asri. Sehingga bagi kalian yang suka dengan olahraga sehat pagi hari maka inilah lokasi yang akan membuat kualitas hidup anda lebih baik.
(5) Kenapa orang memilih hunian di Alam Sutera, karena ada pasar primary dan sekundary
Kawasan Alam Sutera memberikan beragam pilihan hunian dari yang baru atau yang secondary. Kesemuanya bisa di sesuaikan dengan keinginan dari sang konsumen. Begitupula untuk tinggal di Apartemen maka Alam Sutera memberikan pilihan apartemen dari tipe kecil hingga besar.
(6) Kenapa orang memilih hunian di Alam Sutera karena konsep pengembangan yang beda
Artinya adalah pengelola Kawasan Alam Sutera mengubah konsep pengembangan kawasanya dari yang awalnya sebagai pilihan Kawasan Kota Mandiri nasional.
Jika kalian ingin tahu seperti apa menariknya kondisi di Alam Sutera berikut ini coba kami akan jelaskan beberapa hal yang menarik tentang value dari Kawasan Alam Sutera.
A. Pergerakan Value Unit Properti di Alam Sutera
Bisa di lihat dari data berikut yang menunjukkan perkembangan yang bagus dari Alam Sutera, dimana Kawasan Alam Sutera yang ada di Tangerang menjadi lokasi dengan tingkat pertumbuhan properti di banding daerah yang lain : Tangerang (2,3%), Jakarta Selatan (1,6%), Jakarta Utara (1,3%), Tangerang Selatan (0,8%), dan Bekasi (0,2%).
B. Pergerakan Harga Unit Rumah yang ada di Alam Sutera
Untuk mendapatkan unit rumah yang sesuai dengan kondisi agak sulit ketika mencarinya di bawah harga Rp 1 miliar. Karena yang ada saat ini berada di kisaran angka Rp2-6 miliar per unit rumah.
C. Nilai NJOP yang ada di Tangerang di mana Alam Sutera ada di dalamnya
Saat ini pergerakan nilai NJOP besarnya hanya 50-60 atau bahkan mungkin hanya 40% dari harga pasar properti yang ada di Alam Sutera. Sehingga itu jelas bahwa Kawasan Alam Sutera benar-benar memberikan value yang menarik.
D. Kalian yang memang berniat atau ingin hidup, tinggal, bekerja di Kawasan Alam Sutera bisa memilih salah satu dari sekian banyak hunian di Alam Sutera dari mulai Sutera Winona, Sutera Victoria, Sutera Tiara. Belum lagi jika kalian terbiasa untuk tinggal di Apartemen ada Lloyd Alam Sutera, Paddington’s Height. Itulah Alam Sutera yang mampu bermetamorfosa menjadi salah satu Kawasan Kota Mandiri terbaik di Indonesia.